RSS

Musik Ska Mulai Stabil di Indonesia




          Pernahkah mendengar musik Ska? Ska itu merupakan bagian dari Jamaican music, Jamaican music sendiri terdiri dari Reggae, Dance House, Rocksteady, Calypso dan masih banyak lagi. Berbeda dengan Reggae, Ska memiliki beat yang lebih cepat. Musik Ska gelombang kedua masuk ke Indonesia sejak tahun 1997, pada Ska gelombang kedua lebih mengandung unsur rock. Band-band yang muncul ke permukaan pertama kali ketika masa itu adalah Tipe-X, Jun Fan Gang Fu, dan Skali.
          Pada akhir 90an itu, masih banyak band-band poser yang tidak mengerti musik Ska gelombang kedua itu seperti apa, namun saat ini musik Ska di Indonesia sudah lebih berkembang, lebih tertata rapih dan sudah banyak yang paham dengan musik Ska itu sendiri, dengan kata lain sekarang musik Ska jauh lebih stabil. Band-band yang bermunculan tidak membludak seperti dulu karena mereka lebih berhati-hati melahirkan suatu band Ska yang berkualitas yang tidak membuat nama Ska menjadi jelek. 
         Giri Ardi adalah seorang gitaris band yang mengusung aliran Ska, ia sudah 11 tahun berada di jalur musik Ska. Ia memilih musik Ska dibanding memilih musik-musik komersil di Indonesia seperti pop melayu karena baginya idealisme dalam bermusik di Indonesia bisa lebih dihargai, dan menurutnya musik Ska itu sulit untuk dimainkan. Orang  yang jago memainkan genre musik yang lain belum tentu bisa memainkan musik Ska. Menurut Giri, sudah banyak band Ska yang sudah komersil di Indonesia misalkan The Authentics dan Shaggy Dog. Band-Band Ska Indonesia sendiri masih berkiblat pada band luar yang mereka anggap lebih inspiratif.
         Semakin kesini musik Ska semakin mudah diterima oleh masyarakat, di acara-acara yang tidak khusus Ska seperti pensi-pensi pun sekarang sudah banyak yang menghadirkan band Ska sebagai bintang tamunya.   Giri berharap perkembangan musik Ska sekarang harus bisa lebih baik dan mempertahankan kestabilan seperti yang ada pada saat ini dan orang-orang yang berkarya pada musik Ska harus lebih banyak belajar memahami musik mereka sendiri supaya tidak terkesan asal-asalan membawakan musik Ska. (APL)



  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Langkah Indonesia Semakin Berat Ke Piala Dunia 2014

Jakarta - Indonesia dibekuk Qatar 3-0 setelah selama 90 menit kemarin berlaga di Stadion Gelora Bung Karno (11/10), Jakarta. Dengan demikian Indonesia menjadi juru kunci di Grup E babak penyisihan putaran ketiga  Piala Dunia 2014 yang akan dilaksanakan di Brazil mendatang.
Dari awal pertandingan, ketangguhan Qatar mulai terlihat. Di menit ke-13, Qatar mencetak gol pertama kali lewat Abdulaziz Al Sulaeti yang secara tiba-tiba melakukan serangan balik sehingga penjaga gawang Indonesia Ferry Rontinsulu tidak berdaya menghadang bola. Harapan sempat terlintas ketika kemudian umpan cantik Bambang Pamungkas berhasil dimanfaatkan oleh Christian Gonzales sehingga membuat kedudukan sama 1-1 pada menit ke-26 Tidak gentar begitu saja, Qatar pun mengungguli kembali Indonesia di menit ke-32 lewat gol Khalfan Ibrahim. Setelah kebobolan tersebut, Timnas Indonesia berkali-kali melakukan serangan berbahaya ke gawang Qatar hingga akhirnya sorak sorai penonton pun menggema di Stadion Gelora  Buung Karno ketika Christian Gonzales berhasil menyamakan kedudukan untuk kedua kalinya dengan skor 2-2 pada menit ke-35. Tidak lama kemudian wasit pun membunyikan pluit mengakhiri babak pertama.
Pada babak kedua, tekanan demi tekanan diberikan kubu Qatar kepada Indonesia. Pertahanan Indonesia pun melemah sehingga kiper Ferry Rontinsulu tidak dapat mengantisipasi tembakan ke arah gawang di menit ke-65 dari Mohamed Razarak. Dengan dibobolnya gawang Ferry tersebut, Indonesia harus kembali menelan kekecewaan. Usaha demi usaha dilakukan oleh pihak Indonesia untuk menembus pertahanan Qatar yang begitu kuat, sayangnya itu tidak mudah. Di tengah-tengah jalannya pertandingan sempat terjadi pertengkaran kecil antara pemain Indonesia dengan pemain Qatar namun hal tersebut diatasi wasit. 90 menit di babak kedua berlalu, Indonesia tidak kunjung juga menghasilkan gol lag. Dengan demikian, Qatar yang belum pernah meraih kemenangan dari pertandingan-pertandingan sebelumnya itu akhirnya berhasil memetik skor kemenangan setelah membekuk pertandingan dengan skor 3-2.
Indonesia menelan kegagalan selama tiga kali melewati pertandingan di Grup E melawan Iran, Bahrain dan Qatar. Dengan kebobolan 8 gol dan hanya dapat memasukan 2 gol maka Indonesia tertinggal dari Iran, Bahrain dan Qatar sehingga mau tidak mau harus menjadi juru kunci di Grup E. Sementara Qatar berada di posisi pertama dengan satu kali kemenangan dan dua kali seri disusul Iran dan Bahrain yang masing-masing mendapatkan satu kali kemenangan dan satu kali seri. Kekalahan Indonesia ini membuat perjuangan Bambang Pamungkas dan teman-temannya akan semakin sulit untuk bisa menembus ke putaran keempat babak penyisihan Piala Dunia 2014. Masih tersisa tiga pertandingan untuk Timnas Indonesia, Timnas akan kembali berlaga melawan Qatar pada 11 November mendatang, pada 15 November melawan Iran dan pada 29 Februari 2010 melawan Bahrain.
Suasana di Stadion Gelora Bung Karno kemarin malam pun terlihat sepi tidak seperti ketika pertandingan Indonesia VS Bahrain yang dipadati penonton. Banyak bangku yang masih kosong, ini menunjukan antusiasme penonton yang sudah menurun dan pesimis terhadap Timnas Indonesia. (APL)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Maria Selena Raih Gelar Puteri Indonesia 2011

       








           Maria Selena wakil asal Jawa Tengah meraih gelar Puteri Indonesia sekaligus mengalahkan 37 finalis datri 33 propinsi lainnya. Mahkota berpindah dari Nadine Alexandra kepada Selena Jum'at malam lalu dalam ajang tahunan Pemilihan Puteri Indonesia (PPI) 2011 (07/10).
          Pada malam penobatan yang mengadirkan Leila Lopes Miss Universe 2011 tersebut, Selena menyisihkan dua rekan finalis lainnya yaitu Liza (Jawa Timur) dan Natasha (Sulsel), gadis kelahiran Palembang 24 September 1990 itu dianggap juri memiliki jawaban terbaik dibandingkan dua kontestan lainnya. Pada final, MC Nadya Mulya dan Choki Sitohang melempar pertanyaan "Apa saja hal yang membuat anda bisa sampai ada disini?", kemudian Selena dengan tenang melontarkan jawaban yang lebih panjang dari dua kontestan lainnya, ia menyatakan bahwa ia selalu bersyukur kepada Tuhan yang maha esa, ia memiliki keluarga yang selalu mendukungnya, ia belajar dari pengalaman. Rasa sedih membuatnya tau bagaimana rasa bahagia, kesalahan membuatnya tau bagaimana cara menjadi benar, rangkaian-rangkaian pengalaman itulah yang membuatnya menjadi lebih baik setiap harinya.
          Finalis tiga besar itu tampak anggun dalam balutan kebaya karya Anne Avantie. Begitu juga dengan kontestan 5 besar lainnya yaitu Sabrina (Sumatera Utara) dan Dinda Rizky (Di Yogyakarta) yang turut mengenakan busana dari desainer senior Indonesia itu. Selain penghargaan tertinggi Puteri Indonesia 2011, PPI juga menganugerahkan gelar puteri atribut yang lain diantaranya Puteri Favorite berdasarkan polling sms pemirsa, Puteri Berbakat, Puteri Intelejensia dan Puteri Kepulauan.
         Kemenangan Selena merupakan hasil rundingan dari beberapa juri  yaitu Bernada Sukma Harahap (Ketua Umum DPP ASITA), Fira Basuki MA (Editor in Chief Cosmopolitan Indonesia Magazine), Artika Sari Devi (Puteri Indonesia 2004), Dr Triyadi (Direktur Pembinaan Pendidikan Khusus dan Layanan Khusus Dirjen Pendidikan Menengah Kementerian Pendidikan Sosial), Drg Ida Suselo Wulan MM (Deputi Bidang Pengarusutamaan Gender Bidang Politik, Sosial, Hukum Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak), Achirina Soetjitro (Direktur Strategi Pengembangan Bisnis dan Manajemen Risiko PT Garuda Indonesia), Amir Husein (General Manager PT Mustika Ratu), Nurul Arifin (Anggota DPR RI), Rusian Prijadi PhD (Ketua Departemen Ilmu Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas. Dengan kemenangan tersebut, secara resmi Selena akan mewakili Indonesia dalam ajang internasional Miss Universe tahun depan. 

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Fenomena Si Pelantun "Alamat Palsu"

   Opini minggu ke 4 : 5/10/2011      



           Siapa yang tidak kenal Ayu Ting Ting? pedangdut muda yang sedang hangat dibicarakan di twitter ini namanya kian melejit lewat tembangnya "Alamat Palsu" . Nama belakang "Ting Ting" yang dimilikinya memang khas dan mudah diingat orang. Setiap hari kita melihatnya di infotaiment, pemberitaan di media yang marak itu membuat namanya melejit hingga job pun berdatangan dan kita makin sering melihatnya menyanyi di layar televisi. Usianya masih 19 tahun, sepertinya Ayu Ting Ting terlalu muda untuk memilih ke jalur musik dangdut mengingat anak-anak muda lain seusianya banyak yang memilih genre musik lain seperti rock, R&B, pop, atau alternative. Mungkin wajah Ayu yang masih segar dan imut itu menjadi nilai plus sehingga sensasi kemunculannya kian melambung.
          Dikutip dari Okezone.com, Ayu mengaku banyak yang menyepelekan aliran musik dangdut yang dipilihnya bahkan ada yang sampai melecehkannya. Namun Ayu tidak malu membawakan musik untuk kalangan bawah tersebut, dan seperti yang kita lihat sekarang ini bahwa Ayu sudah menjadi artis top ibukota dan banyak dikenal orang. Saya berpendapat, kesuksesannya ini tidak lepas dari perbincangan orang-orang di timeline twitter, yang sebelumnya tidak pernah mendengar nama Ayu Ting Ting pun jadi ikut penasaran dan mencari tau lagunya. Namun apakah Ayu Ting Ting yang sedang naik daun ini mampu bertahan lama pada daunnya? ataukah hanya sekilas seperti artis-artis sensasional lainnya? Kita buktikan saja sampai sejauhmana media membawa nasibnya.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS